Resep Pastel Panggang - Resep dari cookpad dengan modifikasi seperlunya, ini salah satu favorit nya pak suami, jadi klo ada yg mesen lebihnya wajib banyak karena masih pada suka..
Bahan kulit:
Bahan isi:
Bumbu isi: (haluskan)
Bahan olesan:
Cara membuat:
Resep ini jadi 55 pcs
Resep Pastel Panggang
by YulitiawatiBahan kulit:
- 750 gr terigu protein sedang
- 3 butir telur
- 1/2 sdm garam
- 110 gr margarin
- 150 ml air
Bahan isi:
- 1 kg kentang kukus, lalu potong kecil-kecil
- 250 g ayam fillet, ungkep, cincang kasar
- 200 gr wortel, serut Batang korek api
- 200 gr daun bawang
- 7 butir telur rebus, masing2 potong jadi 8 bagian
Bumbu isi: (haluskan)
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt lada butir
- 3 butir kemiri
- Garam secukupnya
- 1 sdm gula pasir
- Kaldu ayam bubuk (jika suka)
Bahan olesan:
- 2 butir kuning telur
- 1 sdm susu cair full cream
Cara membuat:
- Adonan kulit, campur semua bahan, adoni hingga rata dan bisa di bentuk
- Giling adonan dengan ampia, sampai ketebalan no 8, (ampia saya nomor nya sampai 9)
- Isi, tumis semua bahan isi kecuali telur rebus dan daun bawang ( daun bawang masuk ketika isi sudah matang)
- Ambil selembar kulit, beri isi dan potongan telur, lalu cetak. Ulangi sampai habis.
- Susun Pastel di loyang yang sudah dialasi baking paper
- Olesi dengan bahan olesan, panggang kurang lebih 20 menit.
- Siap dihidangkan dengan cabai rawit atau sambal botol.
- Sangat enak di makan saat hangat.
Resep ini jadi 55 pcs
Posting Komentar untuk "Resep Pastel Panggang"