Resep Rainbow Hokkaido Milky Loaf

Resep Rainbow Hokkaido Milky Loaf - Resep roti tawar yang udah sering mundar-mandiri di layar LCD, dieksekusi jadi rainbow loaf karena etta is feeling girly hari ini. Bikin roti tuh perlu ilmu sendiri ya, dan bikin roti tawar kotak masya allah ribetnya. Dari menghitung jumlah adonan per loyang, cara proofing sampai bakingnya pun menantang. Peniiiiiiiing pala etta 😫😫😫

Tapiii hasilnya menyenangkan banget untuk dipandang... wangiiiiii pula. Aah pasti sedapp. Per-rainbow-an pertama etta nihhh 🍞🌈😁😁💃💃💃💃
Yang mau coba, ini resepnya yaaa ^^

Rainbow Hokkaido Milky Loaf

Resep Rainbow Hokkaido Milky Loaf

by Neng Etta Amaknana

Bahan

  • 540 gr terigu protein tinggi 
  • 60 gr terigu protein sedang
  • 10 gr yeast instant
  • 30 gr milk powder
  • 80 gr gula castor ( gula pasir yg butirannya halus )
  • 9 gr garam
  • 1 butir telur
  • 250 gr fresh milk 
  • 150 gr whip cream

Cara Membuat:

  1. Campur semua bahan kering KECUALI garam
  2. Masukan bahan cair sedikit2 sambil di ulenin , sampai kalis yah..
  3. Terakhir maasukin garam, ulenin lagi sampai kalis elastis
  4. Bulatkan dan istirahatkan selama 15-20 menit
  5. Kempeskan, tipiskan sekitar 1 cm , dan gulung.
  6. Masukan ke loyang roti tawar yg sudah dioles mentega, aku pake yang uk 30x12x12, yang pake tutup
  7. Istirahatin lagi sekitar 20 menit
  8. Oven dengan suhu 180 C selama 30 menit.
  9. Tar kalo mo diiris2 tunggu dingin yah.., pake pisau yang bergerigi tajam dengan gerakan seperti menggergaji.

Posting Komentar untuk "Resep Rainbow Hokkaido Milky Loaf"