Resep Chocolate Silky Pudding

Resep Chocolate Silky Pudding
Cara Membuat Chocolate Silky Pudding - Pulang sekolah kakak seneng banget, ada silky puding kesukaannya. Hanya dengan choco crumb sebagai hiasan, kakak sampe habis 3 gelas. Lembut, dan rasa coklatnya nyoklat banget. Yuk bunda bikin, si kecil pasti suka. Gampang dan cepet, rasanya gak kalah kayak yang dijual di mall.

Chocolate Silky Pudding

By : Alyda L. Daneshwara

Bahan:
1 bks jelly rasa coklat
20 gr coklat bubuk
5 sdm gula
3/4 klg SKM
1200 ml air mineral
1 sdm maizena dilarutkan dengan 50 ml air
70 gr DCC

Topping sesuai selera: whippy cream, choco crumb, dll

Cara membuat:

Campur semua bahan kecuali maizena dan DCC, masak di api sedang. Bila sudah hampir mendidih, masukkan larutan maizena dan aduk rata. Lalu masukkan DCC, biarkan sampai semua larut lalu matikan api. Diamkan 3 menit, lalu masukkan dalam cetakan. Bila sudah dingin, masukkan dalam kulkas, dingin lebih nikmat. Hiasi dengan topping, saya pake choco crumb.

Posting Komentar untuk "Resep Chocolate Silky Pudding"