Resep Brownies Putih Telur Ketan Hitam By Pingkan R Aditya

Cara membuat brownies putih telur ketan hitam by Pingkan R Aditya

Resep Brownies Putih Telur Ketan Hitam
By Pingkan R Aditya 
(Grup FB Langsung Enak)

Resep
Bahan 1 :
350 gr Putih Telur suhu ruang
1 sdt emulsifier

Bahan 2 :
150gr Gula Pasir 
 
Bahan 3 :
140 gr tepung ketan hitam 
35gr Coklat bubuk 
½ sdt Baking Powder
½ sdt Vanila Bubuk
*saring bahan kering

Bahan 4 :
100 gr DCC ( Dark Cooking Chocolatte) 
125 gr Minyak goreng
75 gr Kental Manis 

Bahan isian tengah :
Messes coklat 100gram (sesuai selera)

Cara Membuat Brownies :
1. Panaskan kukusan dan Siapkan loyang 24x24 olesi tipis dgn minyak atau lapisi kertas baking. 
2. Tim Bahan 4 , aduk rata hingga cair , lalu angkat dan dinginkan
3. Mixer bahan 1 sambil, masukkan bahan  2, mixer hingga kaku ( sekitar 7-8 menit ) 
4. Turunkan speed mixer, lalu masukkan secara bertahap campuran bahan 3, mix hingga rata. 
5. Lalu tuangkan bahan 4. Mixer kembali hingga rata tetap dengan mixer speed 1
6. Tuangkan ½ bagian  adonan ke dalam loyang, lalu kukus selama 10 menit.
7. Setelah 10 menit taburi messes hingga rata tertutup lalu tuang sisa adonan kukus kembali sekitar 25 menit
9. Setelah matang, keluarkan dari kukusan tunggu 5 menit baru  diangkat dari loyang. Tunggu dingin baru potong-Potong brownies nya

Posting Komentar untuk "Resep Brownies Putih Telur Ketan Hitam By Pingkan R Aditya"