Resep Neapolitan Buttercake by Eka Baihaki


Resep NEAPOLITAN CAKE
By Eka Baihaki - Resep FB Langsungenak

Bahan
-300gram butter / margarin
- 3sendok makan krimer kental manis
-200gram gula 
- 10 butir kuning telur
- 4 butir putih telur
- 150gram terigu
- 50gram susu bubuk
- vanili 1sendok teh 
- pewarna merah, kuning hijau masing masing warna 1 sendok makan

Cara membuat : 
- kocok mentega , gula dan krimer kental manis sampai lembut 
-  masukkan kuning telur satu persatu, kocok lagi sampai rata..
- masukkan terigu dan susu bubuk sedikit demi sedikit..bisa menggunakan spatula atau mixer kecepatan paling rendah sampai rata
- kocok putih telur sampai kaku (jika dibalik tidak tumpah) 
- masukkan bertahap ( 2 atau 3 tahap) adonan putih telor tadi ke adonan kuning telur tadi, aduk rata..
- bagi 3 adonan, masing masing beri pewarna
- tuang adonan kedalam loyang secara bergantian
-hentakkan loyang sebelum masuk oven
- oven sampai matang..lakukan tes tusuk
- keluarkan dari oven dan keluarkan dari  loyang..dinginkan..
Selamat mencobaa..semoga berhasil yaa

Posting Komentar untuk "Resep Neapolitan Buttercake by Eka Baihaki"