Resep dan Cara Membuat Puding Roti Tawar Panggang

Eksekusi snack yang ga ribet buatnya tapi mantap rasanya untuk konsumsi kumpul-kumpul semalam.. :D

PUDING ROTI TAWAR PANGGANG
Resep: Irma Marcella (Dapur Iseng)
Recook: Rini Tarigan (Abigosh's Kitchen)

Bahan:

  • 4 lembar roti tawar, potong dadu 
  • 3 butir telur, kocok lepas 
  • 300 ml susu cair plain 
  • 3 sendok makan gula pasir 
  • 2 sendok makan (24 gram) mentega tawar, lelehkan 
  • 1/4 sendok teh vanili 
  • 2 sendok makan kismis, rendam air panas, tiriskan 
  • Keju cheddar secukupnya, potong dadu 
  • Kacang almond secukupnya untuk taburan
Cara Membuat:
  1. Panaskan oven dengan suhu 160°C dan siapkan loyang/pyrex ukuran 20x20cm. 
  2. Campur dan aduk rata susu, telur, gula, vanili dan mentega yang sudah dilelehkan dengan menggunakan whisk. 
  3. Tata setengah roti tawar yang sudah dipotong dadu dalam loyang/pyrex, beri potongan keju dan separuh kismis (separuh lagi kismisnya untuk taburan), kemudian tata kembali sisa roti tawar di atasnya. 
  4. Tuang campuran susu ke seluruh permukaan roti tawar secara merata sampai roti terendam. Taburi kacang almond dan sisa kismis. 
  5. Panggang dengan suhu 160°C selama 45 menit atau sampai matang.
     
    Puding roti tawar panggang
Catatan:
  • Puding bisa disajikan dalam keadaan panas atau dingin. 
  • Jika menggunakan cup kecil, waktu panggang menjadi lebih pendek, sekitar 30 menit dengan suhu 160°C. 
  • Satu resep menghasilkan 13 cup kecil puding.

Posting Komentar untuk "Resep dan Cara Membuat Puding Roti Tawar Panggang"