Punya telur banyak belum dipake. Daripada nanti keburu rusak, iseng bikin cake marmer untuk dimakan sendiri.
Marmer Cake
Resep by Siu Erl yang sudah dimodif
Bahan:
- Margarine 300gr (boleh dimix dgn butter)
- Gula halus 225gr
- Kuning telur 10
- Putih telur 5
- Terigu serbaguna 150gr
- Susu bubuk 25gr
- Maizena 25gr
- Coklat bubuk atau pasta secukupnya
Cara Membuat:
- Kocok mentega dan butter + gula 30 menit, setelah itu masukkan kuning telur satu per satu sambil di kocok sebentar sampai tercampur rata kemudian sisihkan.
- Kocok putih telur sampai kaku
- Masukkan terigu, susu bubuk dan maizena sambil di ayak kedalam adonan mentega, gula dan telor tadi kemudian diaduk rata dengan spatula dan terakhir masukkan kocokan putih telor yg sudah kaku lalu diaduk lagi dengan spatula sampai merata
- Ambil sebagian adonan dan beri coklat bubuk untuk belangnya.
- Tuang adonan kedalam loyang bergantian sampai habis.
- Oven suhu 180 derajat 35-45 menit.
Posting Komentar untuk "Resep dan Cara Membuat Marmer Cake"