Resep Nugget Ayam

Resep Nugget Ayam
Resep Nugget Ayam - Hujan-hujan begini, nikmatnya makan ini. Kata anak-anak ini seperti hoka-hoka bento. Tidak berhenti anak-anak nyemilnya. Bisa jadi lauk makan.


Resep Nugget Ayam

Oleh Lisda Yanti

Bahan:
500 g daging ayam giling
1 bt telur ayam
1 bt wortel sedang, parut dg parutan keju
4 sdm tepung sagu atau tapioka atau maizena
2 siung bawang putih, haluskan
1/2 sdm garam
Royco secukupnya
Parutan keju secukupnya

Balutan: tepung roti, kocokan telur

Cara Membuat:
- campur semua bahan, aduk- aduk sampai tercampur rata
- siapkan loyang diolesi minyak dialas dg plastik, panci untuk mengukus
- masukan adonan ke dalam loyang, ratakan, kukus sekiar 20 menit
- angkat nuget dan dinginkan, potong-potong sesuai selera
- celupkan potongan nuget dalam kocokan telur dan tepung roti, ulangi 2x agar tepung roti menempel
- nuget siap digoreng atau disimpan di freezer.

Posting Komentar untuk "Resep Nugget Ayam"