Resep dan Cara Membuat Kremes

Resep dan Cara Membuat Kremes
Kremes by Dianish Kitchen
Cara membuat kremes - Alhamdulillah bikinan perdana sukses.. Dari berbagai sumber digoogle, aku coba modifikasi hasilnya lumayan memuaskan bundaa..

Resep Kremes

By Dianish's Kitchen

Bahan :
- 100 gr tepung maizena
- 4 sdm tepung tapioka/kanji
- 1/2 sdt baking powder double action
- 300 ml santan ( 1 bungkus kara ukuran kecil dicampur dengan air, bisa juga menggunakan air kaldu bekas rebusan ayam)
- 1 butir telur
- 1 sdt kaldu ayam bubuk (skip jika menggunakan air rebusan ayam)
- Garam secukupnya
- 500 ml minyak goreng untuk menggoreng

Cara membuat :
- Campur semua bahan kecuali minyak, aduk hingga rata dan licin. Koreksi rasa menurut selera.
- Siapkan wajan dan beri minyak, setelah minyak panas masukan adonan dengan menggunakan genggaman tangan dan biarkan adonan mengucur dari jari tangan kita, lakukan gerakan memutar sampai 4 sampai 5 genggaman adonan. ( Adonan bisa juga dimasukan dalam botol bekas air mineral dan lubangi tutupnya).
- Tunggu sampai setengah matang atau sampai adonan agak kokoh baru lipat menurut selera.
- Goreng hingga kuning keemasan, angkat dan tiriskan. Lakukan hingga adonan habis.
- Tunggu hingga adonan dingin, lalu simpan dalam wadah kedap udara.
- Siap digunakan untuk ayam, udang, ikan atau menurut selera.
# Selamat Mencoba

Posting Komentar untuk "Resep dan Cara Membuat Kremes"