Resep dan Cara Membuat Mie Goreng Aceh

Resep Mie Goreng Aceh Rumahan
Cara membuat mie goreng aceh - Selamat pagi. Ada yang suka mie aceh?? Ada yang belum punya resepnya?? Berikut saya share resepnya tapi ala rumahan yaa...dan pokoknya ngak kalah enaknya sama yang dijual di restaurantlah hehee...yuk lihat resepnya


Resep Mie Goreng Aceh Rumahan 

By dessy elma wanty

#Bahannya:
.500 gram mie kuning basah(jangan mie untuk bakso),atau bisa buat sendiri ukuran lebih besar dari dipasar lebih mantap...
250 gram daging sapi di potong dadu kecil-kecil.
100 gr sawi iris kecil.
150 gram kol diiris.
50 gram taoge
3 siung bawang putih geprek iris tipis untuk menumis
5 siung bawang merah diiris tipis untuk menumis
750 ml kaldu udang/kepiting
1 buah tomat merah potong dadu
2 batang seledri dan daun bawang cincang halus.
garam dan penyedap sesuai selera.
kecap manis dan asin kira2 masing2 2 sdm.

#bumbu_haluskan:
50 gram udang basah segar.
8 buah bawang merah
10 buah cabai merah keriting
3 buah bawang putih
3 butir kemiri
1/2 bungkus bumbu karee instan(kalau ingin lebih terasa karinya pakai 1 bungkus)
1/2 sendok teh marica bubuk

#caranya:
panaskan kira2 3 sdm minyak tumis duo bawang yang digeprek tadi lalu bumbu halus sampai harum(masak sampai langau bau bumbunya hilang) lalu masukan daging cincang(empukkan).lalu masukan sayuran kecuali seledri beri sedikit air kaldu,(jika ingin banyak kuah/mie rebus banyakan air dan bumbunya)masukan mienya dan seledri tutup sekitar 5 menit,lalu tambahkan kecap manis,kecap asin,garam dan penyedap bila suka.ingat bunda jika ingin mie goreng jangan terlalu banyak kuah. Di icip sesuai selera. Jika sudah matang hidangkan kepiring dengan pelengkap irisan timun,emping melinjo dan acar bawang mentah.
Selamat mencoba.

Nb:
bumbu ini tidak untuk resep jualan,hanya untuk bikin dirumah.
Cabe merah bisa diganti cabe merah kering dan jumlahnya bisa ditambah dan bisa dikurang,sesuai selera.

Posting Komentar untuk "Resep dan Cara Membuat Mie Goreng Aceh"