Resep Cara Membuat Puding Jagung Santan

Resep Cara Membuat Puding Jagung Santan

Resep PUDING JAGUNG ( santan)
By Dewiek Fatmawati

(Bahan 1)

  • 1 bks agar-agar swallow plain 
  • 1 buah jagung manis
  • 1 bks kecil Kara 
  • 500 ml air
  • 1/2 sendok teh garam 
  • 6 sendok makan gula (sesuai selera)
  • 2 sendok tepung maizena


(Bahan 2)

  • 1/2 bks agar-agar swallow plain
  • 1/2 bks kecil kara 
  • 250 ml air
  • 3 sendok makan gula
  • Sejimpit garam 


Cara membuat:

  1. Blender Jagung dan setelah diblender, disaring untuk memisahkan sari dengan ampasnya
  2. Masukkan semua bahan jadi 1 dan aduk-aduk hingga mmerata.
  3. Hidupkan kompor dan masak sambil diaduk-aduk dan cek rasa.
  4. Jika sudah mendidih, matikan kompor, dinginkan dan masukkan ke dalam loyang puding atau cup puding. 
  5. Masak bahan ke-2  gunakan api kecil jika sudah mendidih matikan kompor.Tunggu uap panasnya hilang. Pelan-pelan masukkan keatas puding yang sudah dicetak tadi. Tunggu sampai mengeras .Sajikan dingin lebih nikmat 🥰

Posting Komentar untuk "Resep Cara Membuat Puding Jagung Santan"