by Ina Krisna (Grup FB Langsungenak)
Cocok sekali untuk teman ngopi sambil santai bareng keluarga, atau bisa untuk menu lebaran nanti.
Bahan - Bahan :
------------------------
250 gr Tepung Terigu
1 Butir Kuning Telur
130 ml Air Hangat
1 Sdm Ragi Instan
1 Sachet Susu bubuk (merk Dancow)
2 Sdm Margarin /Mentega
3 Sdm Gula pasir
1/4 Sdt Garam
CARA PEMBUATAN :
--------------------------------
1. Aktifkan Ragi instan, Masukkan gula pasir ke dalam 130 ml air hangat lalu tambahkan 1 Sdm ragi instan aduk dan diamkan selama 10 - 15 menit hingga berbuih. Jika tidak berbuih berarti ragi tidak aktif, ganti dengan baru.
2. Masukkan Tepung Terigu ke dalam wadah, tambahkan susu bubuk dan kuning telur, aduk sampai tercampur rata, lalu tambahkan ragi yang telah berbuih sedikit demi sedikit, aduk mènggunakan tangan sampai tercampur rata (tidak perlu sampai kalis).
3. Selanjutnya tambahkan garam dan margarin, aduk kembali sampau tercampur sempurna (tidak perlu sampai kalis), tutup dengan kain serbet atau plastik warp sampai 45 menit hingga menggembang 2 kali lipat.
4. Jika sudah 45 menit, kempeskan adonan, agar udara yang terperangkap di dalam adonan bisa keluar, lalu bagi menjadi 8 bagian atau lebih (sesuai selera).
5. Bulatkan adonan yang sudah dipotong / ditimbang, lalu diamkan selama 15 menit.
6. Setelah 15 menit bolongkan tengah adonan donat bisa menggunakan jari telunjuk atau alat pembolong donat.
7. Diamkan kembali adona sambil ditutup dengan kain serbet selama 15 menit.
8. Setelah menggembang, panaskan minyak goreng, lalu goreng donat hingga kuning kecoklatan.
9. Jika sudah matang kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan, beri toping sesuai dengan selera.
Tips & Trik :
------------------
1. Saat menggoreng donat sebaiknya gunakan api sedang cenderung kecil, tapi jangan terlalu kecil karena donat akan menyerap minyak lebih banyak, dan sebaiknya tidak menggunakan api besar karena akan membuat donat matang diluar tapi mentah di dalam.
2. Sebaiknya untuk membolak balikan donat pada saat digoreng cukup sekali saja jangan, agar tidak terlu banyak menyerap minyak.
Link Resep donat Super Lembut tanpa ulen dan tahan lama 👇
https://youtu.be/3lyrORx3fiw
-------- S E M O G A B E R M A N F A A T ---------
Posting Komentar untuk "Resep Donat Super Lembut Tahan Lama Tanpa Ulen dan Super Ekonomis "