Banana Caramel Puding..bahannya mudah dan proses pembuatannya juga tidak memakan waktu lama..saya menggunakan sisa pisang yang kulit luarnya sudah mulai menghitam
Resep:
Resep:
- 3 buah pisang saya pakai pisang ambon
- 1 sdm air jeruk lemon
- 300 ml susu cair
- Kara satu bungkus kecil
- 3 buah telur
- 4 sdm gula pasir atau sesuai selera
- 2 sdm margarin yng sudah dilelehkan
- 2 sdm maizena
- 1/2 sdt vanila
- 2 sdm gula pasir lelehkan dengan api kecil sampai agak kecoklatan...tuang ke cetakan
- Hancurkan pisang pakai garpu ..tidak perlu terlalu halus..tambahkan air perasan lemon biar tidak hitam
- Campurkan sisa bahan lainnya..aduk rata
- Tuang ke dalam cetakan yang sudah dituang karamel tadi
- Kukus kurang lebih 30 menit..angkat biarkan dingin..masukkan ke dalam kulkas biar lebih enak dan menyerap
- Sajikan dalam keadaan dingin
- Selamat mencoba dan menikmati
Posting Komentar untuk "Resep dan Cara Membuat Banana Caramel Puding"