Resep Nasi Lemak By Susana Gracia

Resep nasi lemak
Resep Nasi Lemak
Cara membuat nasi lemak - Sudah lama penasaran sama Nasi Lemak (santan) asal Malaysia ini, yang menurut saya rasanya hampir sama dengan nasi uduk kepunyaan Indonesia. Resep dari mom Yosepthine Ricka ini sudah lama disimpan sama saya, baru hari ini ada kesempatan untuk esekusinya.

Oia resep ini kalau mau praktisnya, bisa dimasak pakai magic com. Tapi kami sekeluarga lebih suka masaknya pakai panci teflon, caranya sama seperti masak pakai magic com cuma Hasilnya jauh lebih enak, wangii dan gurih. Untuk lauknya sesuai selera yaa. Dimakan tanpa lauk juga enak😊

Resep Nasi Lemak

By Susana Gracia

•• Bahan :
5 cup beras / 1 liter
1 liter air santan ( kekentalan sedang)
2 lembar daun pandan,ikat simpul
5 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk
1 ruas jahe,iris tipis
2 serai, ambil putih nya lalu memarkan
5 siung bawang putih, iris tipis
½ sdt garam

•• Cara Buat :
1. Cuci beras hingga bersih.
2. Tumis bawang putih. Masukan daun salam, daun jeruk, serai, jahe dan garam.
3. Tuang santan, aduk rata hingga santan mendidih ( sesekali aduk agar tidak ada gumpalan santan) . Matikan kompor.
4. Tunggu hingga santan agak dingin, lalu tuang beras dan daun pandan.
5. Masak nasi seperti biasanya. Setelah matang, aduk rata nasi lalu diamkan hingga tanak sempurna.
6. Siap dihidangkan

Notes:
** Kenali beras masing masing , untuk beri air santan nya.

Posting Komentar untuk "Resep Nasi Lemak By Susana Gracia"